"Analisis Target Dividen Interim Saham Bank BCA November 2025"
BBCA adalah salah satu emiten saham pada sektor keuangan dan lebih terfokus pada subsektor Bank dari PT Bank Central Asia Tbk. yang bergerak dalam bidang usaha bank umum. Saham BBCA sendiri tercatat sudah IPO sejak 31 Mei tahun 2000. Jumlah IPO awalnya 927 B dengan harga IPO 1,400 per lembar saham. Jika dibandingkan pertumbuhan saat ini sudah sangat jauh berkembang dari sisi jumlah lembar saham yang beredar sampai pertumbuhan harga yang saat ini standar Price-nya juga sudah terkoreksi sangat keren :)
Pada topik artikel kali ini, kita akan berfokus mengenai pembahasan target dividen saham BBCA. Jika dipantau dari bagian Corp Action pada aplikasi investasi kita akan menemukan data jika saham BBCA rutin membagikan Dividen setiap tahunnya, baik itu Dividen tahunan maupun Dividen Interim :) Maka dikesempatan kali ini, dengan melakukan analisis berdasarkan fundamental laporan keuangan update periode ke-2 atau laporan 6 bulan saham Bank BCA, akan kita estimasi peluang nilai Dividennya.
Berikut secara data laporan umum saham BBCA periode ke-2 (6 Bulan) :
EPS (6 Bulan) : 237
Untuk menganalisis target dividen interim saham maka perlu di estimasi persentase target dividen interim perlaporan update yang akan digunakan dari nilai EPS, maka dari itu, pada analisis kali ini, WebBudi mengambil rumusan target dari YouTube Channel BY creator dan mendapatkan hasil rumus berikut ini, silahkan teman-teman perhatikan bersama nilai-nilai targetnya,
Dari hasil analisis diatas maka perlu dikonversi ke-kelipatan 1 Lot per 100 lembar, maka kesimpulan dividen Interim menjadi 5,200 per Lot. Untuk target pembagian dividen interim BBCA sendiri di estimasi akan terjadwal pada Bulan November akhir bulan atau di Desember awal.
Silahkan teman-teman menyimpulkan sendiri hasil analisis yang kita bahas diatas, karena disini WebBudi hanya membagikan sebuah bentuk analisis dari data laporan update dan history tahun-tahun lalu dari saham BBCA :) Jika teman-teman masih cukup binggung seputar nilai-nilai target diatas Budi sarankan untuk menonton tutorial video analisis dari YouTube Channel BY creator diawal artikel atau bisa juga pada bagian dibawah ini yang akan diulas lengkap data analisis target Dividennya :
"Analisis Target Dividen Interim BBCA November 2025"
Semoga analisis target Dividen saham BBCA pada pembahasan artikel kali ini bisa membantu teman-teman pembaca semua, khususnya para Investor dan Trader yang saat ini sedang galau mengenai keputusan BUY / SELL portofolio saham BBCA. WebBudi doakan kita semua selalu sehat dan sukses dalam aktivitas Saham saat ini, semangat dan salam Cuan!
0 Response to "Analisis Dividen Saham BBCA Tebaru & Target Dividen Interim BBCA November 2025"
Posting Komentar
Catatan: Hanya anggota dari blog ini yang dapat mengirim komentar.